Prajurit Kodim 0709/Kebumen Bentengi Diri Dengan Perbanyak Ibadah Sunah Jum'at

    Prajurit Kodim 0709/Kebumen Bentengi Diri Dengan Perbanyak Ibadah Sunah Jum'at
    Prajurit Kodim 0709/Kebumen Bentengi Diri Dengan Perbanyak Ibadah Sunah Jum'at

    KEBUMEN - Guna meningkatkan kualitas Iman dan Taqwa seluruh Prajurit dan PNS jajarannya, Dandim 0709/Kebumen Letkol Inf Eduar Hendri S.I.P.,  mengajak jajaran Prajurit dan PNSnya untuk terus meningkatkan Nilai-nilai Keimanan dan Ketakwaan Kepada Alloh SWT dengan merutinkan pelaksanaan tadarus Al-Qur'an bertempat di Mushola Makodim baru Jl. Kebumenraya, Desa Adikarso, Kecamatan Kebumen, Prov Jawatengah. Jum'at (23/09/2022).

    Tadarus Al Qur'an yang dilaksanakan di Mushola Makodim setiap hari Jum'at ini diikuti seluruh anggota Staf, Anggota Siaga dan piket Kodim 0709/Kebumen.

    Komandan Kodim 0709/Kebumen Letkol Inf Eduar Hendri S.I.P.,  menyampaikan pentingnya untuk terus belajar dan menggali ilmu  kandungan Al Qur'an serta dapat mengamalkan dalam kehidupan sehari-hari dan membawanya dalam lingkungan keluarga, hingga menunjang dalam bertugas.

    "Saya menghimbau seluruh prajurit agar kegiatan keagaama untuk tetap rutin dilaksanakan ditengah kesibukan apapun dalam bertugas, sehingga apa yang dikerjakan mendapat Ridho dari Yang Maha Kuasa, "tuturnya.

    Dandim juga berharap dengan Tadarus bersama tersebut bisa mengkhatamkan bacaan Al Qur'an serta mendapatkan keberkahan,  menciptakan kedamaian dalam hati serta upaya untuk selalu  meningkatkan keimanan dan ketaqwaan, "tandasnya.

    Jurnalis:   Pendim 0709/Kebumen

    kebumen jateng
    Nurfaizin

    Nurfaizin

    Artikel Sebelumnya

    Danramil 09/Kutowinangun Hadiri Musdes RKP...

    Artikel Berikutnya

    Babinsa Koramil 17 Adimulyo Ikuti Senam...

    Berita terkait

    Rekomendasi

    Nagari TV, TVnya Nagari!
    Mengenal Lebih Dekat Koperasi
    TV Parlemen Live Streaming
    Kunjungan Kerja Kepala Keuangan Kodam Iskandar Muda ke Korem 012/TU
    Dukung Asta Cita Presiden RI, Panglima TNI Tinjau Program Ketahanan Pangan Kodam IV/ Diponegoro

    Ikuti Kami